Selasa, 17 Oktober 2017

Membersihkan Kuas Make Up dengan Brush Egg Cleaner

Kalau kemarin kita mereview brush egg cleaner yang kita punya, sekarang kita mau kasih liat gimana sih cara menggunakan si brush egg ini.

Sebenernya simpel aja kok caranya, basahin kuas make up atau spons yang mau dibersihkan, beri sedikit sabun, lalu gosokkan kuas yang mau dibersihkan di permukaan brush egg cleaner. Untuk kuas-kuas kecil (kuas eye shadow atau eye liner, dkk.), Saya menggunakan sisi bulatan-bulatan kecil-nya. Untuk kuas yang lebih besar atau spons, saya menggunakan sisi bergerigi yang lebih luas.

Sabunnya bisa sabun apa saja sesuai pilihan masing-masing. Gosok dan bilas sampai kuas benar-benar bersih dari sabun dan sisa make up.

Apakah brush egg cleaner ini merusak kuas? Sampai saat ini sih tidak ya. Yang penting menggosoknya jangan sampai terlalu kasar. Tapi mungkin beberapa kuas agak kurang cocok dibersihkan dengan brush egg ini, Jadi diperhatiin aja ya yang mana yang ngga cocok dibersihkan sama brush egg ini.

Supaya lebih jelas lagi, ini di bawah ada video dari youtube tentang bagaimana menggunakan si brush egg cleaner ini.

0 komentar:

Posting Komentar