Kita lihat dulu ya penampakannya...
Fragrance mist floral green untuk seluruh tubuh dengan inti keharuman Bamboo Sap yang menenangkan terbalut halus sensualitas yang menghipnotis. Mudah dibawa untuk kesegaran dimana saja. 75 ml.Harga Normal: Rp 129.000,-
(Diskon dan promo silahkan klik di sini)
Oke, mari kita review dari packagingnya. Karena kebetulan adik saya beli ini saya jadi bisa review secara keseluruhan. Kalau dari botolnya ini beda banget sama parfum Oriflame yang lain, packagingnya dari botol plastik saja dan cukup sederhana yah menurutku. Ukurannya juga ngga besar. Dengan packaging seperti ini, fragrance mist ini jadi enak dibawa kemana-mana di dalam tas karena ringan dan ngga terlalu makan tempat. Kalau parfum kan botolnya biasanya kaca ya, jadi berat. Agak males juga kalau dibawa kemana-mana di dalam tas.
Gimana dari segi wanginya? Nah, saya mau disclaimer dulu. Saya sangat terbiasa dengan wangi parfum Oriflame yang cukup kuat. Nah si miss relax fragrance mist ini buat saya wanginya terlalu subtle, terlalu kalem wanginya. Wanginya juga unik, agak sulit dideskripsikan. Ada sedikit hint jasmine, wanginya sweet tapi ngga terlalu sweet. Cocok buat yang agak tomboy. Wangi parfum ini merupakan perpaduan antara Jasmine Petals, Bamboo Sap, dan Musks.
Daya tahannya kayaknya rata-rata fragrance mist yang lainnya, hanya ringan saja.
Seperti biasa, parfum ini bisa dipesan di saya yaa. Silahkan kontak saya di salah satu kontak di bawah ini.
Email: deeaspa@gmail.com
0 komentar:
Posting Komentar